Hari Jadi 416 Tahun Selayar, Plt Gubernur Sulsel Beri Bantuan Keuangan Rp 10 Miliar

    Hari Jadi 416 Tahun Selayar, Plt Gubernur Sulsel Beri Bantuan Keuangan Rp 10 Miliar

    MAKASSAR - Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dibawah kepemimpinan Plt Gubernur Andi Sudirman Sulaiman memberikan bantuan keuangan senilai Rp 10 Miliar untuk Kabupaten Kepulauan Selayar di momentum 416 Tahun Selayar.

    Hal itu disampaikan saat Andi Sudirman mengikuti Rapat Paripurna DPRD dalam rangka 416 Tahun Kabupaten Kepulauan Selayar secara virtual dari Rujab Wagub Sulsel, Senin (29/11/2021).

    Bantuan keuangan itu, diperuntukkan untuk pembangunan Masjid Agung dan untuk penanaganan stunting dan penanganan gizi.

    "Alhamdulillah, tahun ini bantuan keuangan Provinsi untuk Kabupaten Kepulauan Selayar senilai Rp 10 Miliar. Salah satunya untuk pembangunan Masjid Agung, yang akan mendukung sarana dalam persiapan Selayar sebagai tuan rumah STQH 2023 tingkat Provinsi di Selayar, " ungkap Andi Sudirman.

    Kabupaten Kepulauan Selayar, kata dia, terus menjadi  strategis untuk pembangunan di Sulawesi Selatan. Salah satunya dalam pembangunan jalan Ruas Tanabau - Ngapaloka - Patumbukang di Selayar.

    Andi Sudirman pun mengaku, bahwa rencana investasi di Selayar. Satu diantaranya, untuk menghadirkan sistem kelistrikan di kepulauan.

    "PT. Sulsel Citra Indonesia (Perseroda) Sulsel telah penandatanganan perjanjian kerjasama dengan PT. Falcon Soenich Energi tentang kontrak jual beli listrik atau power purchase agreement (PPA) Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Solar Home System untuk Kabupaten Kepulauan Selayar. Kami telah menyurat kepada Menteri ESDM untuk mendukung agar seluruh wilayah kepulauan terjangkau listrik, " jelasnya.

    Terlebih lagi, Andi Sudirman pun pernah menerima Perusahaan Jepang PT. After Fit Indonesia yang berpusat di Jakarta yang berencana membangun listrik tenaga surya dengan kapasitas 10 MW (Mega Watt) di Kabupaten Selayar. Hal ini akan menjadi potensi penghasil listrik dari energi terbarukan. 

    "Jadi peluang besarnya di Sulsel besar sekali, dan Sulsel adalah tempat paling bagus untuk energi baru terbarukan. Kita harap pelan-pelan yang menjadi strategis, Sulawesi Selatan menjadi baterai untuk Indonesia, " kata Andi Sudirman.

    Di bidang kesehatan, Andi Sudirman memberikan kabar baik untuk masyarakat Kepulauan Selayar.  

    "Kami telah melakukan koordinasi dengan Kementerian Kesehatan, Alhamdulillah akan dibangun Rumah Sakit Pusat Otak Jantung dan Kanker serta 2 rumah sakit pratama di Sulsel. Salah satu rencana akan dibangun di Selayar, " ucapnya.

    Andi Sudirman yang baru saja melakukan pertemuan beberapa waktu lalu dengan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengajak keduanya berkunjung ke Selayar. Mengingat Selayar menjadi salah satu daerah yang memiliki keindahan di area kepulauannya.

    "Kami sudah sampaikan ke bapak Presiden dan Wakil Presiden untuk ke Selayar. Dan bapak Wapres akan memastikan akan memanfaatkan waktu ke Sulawesi Selatan, " ungkapnya.

    Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan, kata Andi Sudirman, mengapresiasi atas segala capaian prestasi dan pembangunan dibawah kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati, Muh Basli Ali - Saiful Arif. Hal ini tentunya atas kepemimpinan yang berkelanjutan dari pemimpin-pemimpin terdahulu. Salah satunya, program literasi Al-Qur'an, tentunya diharapkan akan lahir pemimpin-pemimpin yang memiliki moral kepemimpinan.

    "416 Tahun Kabupaten Kepulauan Selayar, saya berharap Selayar terus selalu dalam posisi menjadi leading dalam kepulauan dan memperkuat diri dan terus bersinergi dengan Provinsi untuk membangun bersama. Mari saling mendukung dan mohon vaksinasi untuk diperkuat agar kuat dalam menggerakkan sistem perekonomian kita, " pungkasnya.

    Adapun tema pada 416 Tahun Kabupaten Selayar yakni “Dengan Semangat Hari Jadi Selayar, Kita Tingkatkan Etos Kerja Guna Mewujudkan Bandar Maritim Kawasan Timur Indonesia”.(***)

    Makassar Sul-sel
    Ryawan Saiyed

    Ryawan Saiyed

    Artikel Sebelumnya

    Bahas Masalah Kepemudaan, GenBI Sulsel Gelar...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Pangkep AKBP Ibrahim Aji Hadiri...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    PPK Tamalatea Gelar Bimtek Pemantapan Putungsura Pilkada Serentak Tahun 2024

    Ikuti Kami