BANTAENG - RAISA(Gembira Bersama Lansia) adalah inovasi yang digagas oleh tim Puskesmas Bissappu, Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan.
Inovasi ini muncul dengan dilatar belakangi adanya jumlah lansia yang semakin bertambah setiap tahunnya
Selain itu juga diiringi penurunan fungsi anatomis biologis maupun kognitif dapat menjadi penghalang untuk mengangkat akses fasilitas Kesehatan
Menurut Kepala Puskesmas (PKM) Bissappu, Ernawaty, S.ST, SKM Bahwakebutuhan pelayanan lansia tidak hanya tentang kesehatan fisik tetapi juga mental dan spritual, Sehingga mengakibatkan capaian angka kunjungan lansia kurang dan masalah kesehatan bertambah serta biaya perawatan bertambah.
Inovasi RAISA tersebut bertujuan meningkatkan jumlah kunjungan lansia klasifikasi kesehatan agar tercapai lansia sehat, mandiri, aktif, produktif dan berdayaguna dengan cara meningkatkan kualitas pelayanan dan mengembangkan model pelayanan kesehatan.
Tercatat, Beberapa kegiatan dari inovasi RAISA(Gembira Bersama Lansia) yang dilaksanakan oleh Puskesmas Bissappu diantaranya:-POLOSS (Poli Lansia One Stop Service)-Pojok Demensia (Ruang Edukasi dan Rekreasi) - Bude senja (Bugar dengan senam dan minum jamu) - Biro lansia (Bimbingan rohani bagi lansia sakit )
"Dengan hadirnya inovasi RAISA ini diharapkan dapat meningkatkan cakupan dan kualitas pelayanan bagi lansia untuk mencapai lansia sehat, mandiri, aktif dan produktif serta dapat berdayaguna bagi keluarga dan masyarakat", Ungkap Ernawaty.
Dia memaparkan, Terdapat kelebihan inovasi RAISA dengan menghadirkan layanan diantaranya:-Gerbang basmalah gerakan bangkit bersama lansia - E-pmo Electronic pengingat minum obat
Inovasi ini juga memiliki Proses dan tahapan yakni: - menemukan masalah dan mencari solusi - membuat SK tim inovasi - menambah dan memodifikasi jenis pelayanan dan membuat SOP - sosialisasi dengan internet puskesmas - sosialisasi dengan pihak lintas sektor dan masyarakat - membuat perjanjian kerjasama dengan kecamatan dan KUA, mengirim proposal ke pihak swasta - melaksanakan kegiatan - evaluasi tiap bulan
Baca juga:
Sekda Barru Buka Kegiatan Kampanye Germas
|
Pada tanggal 29 Januari, Kepala Puskesmas Bissappu Kapus, Ernawaty, S, ST, SKM bersama H.Bahar S.Ag (KUA Kecamatan Bissappu) mengunjungi Lansia bernama H.Abdullah di Panaikang yang sedang sakit.
"Kami memberikan bimbingan Rohani Islam untuk membantu pasien atau keluarga dalam menghadapi cobaan yaitu memberikan motivasi psikis dan Do'a untuk kesembuhan, Serta keluarga tidak putus asa dalam merawat keluarganya", Jelas Ernawaty.(*)