Optimalkan Pembinaan Olahraga, Kodam Hasanuddin Selenggarakan Tenis Piala Pangdam Cup

    Optimalkan Pembinaan Olahraga, Kodam Hasanuddin Selenggarakan Tenis Piala Pangdam Cup

    Makassar - Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Andi Muhammad, S.H., secara resmi membuka turnamen tenis eksekutif dan umum piala Pangdam Cup Tahun 2022, di lapangan tenis Hasanuddin Jl. Jenderal Sudirman Makassar, (24/03/2022).

    Pangdam dalam sambutannya mengatakan, kejuaraan tenis ini bukan hanya sekedar sebagai moment untuk mencari juara, akan tetapi even ini lebih bermakna sebagai upaya meningkatkan kesegaran jasmani dan menjaga kesehatan tubuh, sekaligus sebagai wahana untuk mengoptimalkan pembinaan olahraga tenis, baik dari segi kualitas maupun kuantitas. 

    "Saya ingin mengutip sebuah motto dalam bahasa Latin yaitu ”Mensana In Corpore Sano” yang berarti dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat, " Ungkapnya. 

    "Hal ini sangat penting, mengingat pembinaan olahraga yang terencana, teratur dan berlanjut, disamping bermanfaat untuk memantapkan kesehatan dan kebugaran tubuh, juga dapat dijadikan sebagai sarana latihan guna lebih memantapkan kesiapan dalam menghadapi pertandingan pada even lain sehingga mampu meraih prestasi yang diharapkan, " tutur Pangdam. 

    "Saya mengajak kepada para peserta agar memacu semangat berkompetisi yang sehat untuk memperoleh prestasi yang lebih baik. Junjung tinggi nilai sportivitas dan solidaritas selama pertandingan berlangsung, " Sambungnya. 

    Diakhir sambutannya Mayjen Andi mengucapkan terima kasih dan penghargaan atas partisipasi para peserta dalam mengikuti pertandingan ini, dengan harapan semoga dapat mempererat jalinan kebersamaan dan kekeluargaan serta memantapkan persatuan dan kesatuan antar sesama peserta lomba agar menjadi pendorong untuk lebih berprestasi.

    Hadir dalam pembukaan tenis, Kapolda Sulsel Irjen Pol Drs. Nana Sujana., M.M., Pangdivif-3/Kostrad Mayjen TNI Dwi Darmadi, S.Sos., M.I.P., Kasdam Brigjen TNI Danny Budiyanto, S.E., M.Han., Irdam, Kapoksahli, Danrem 141/TP, Danrem 142/Tatag, Danrindam, para Asisten, para Kabalakdam dan Ketua Pelti Sulsel. 

    Perlu diketahui dalam pertandingan ini ada 16 Club dari wilayah Kodam XIV/Hasanuddin yakni Sulsel, Sulbar dan Sultra maupun TNI Polri, Pemda serta Perbankan digelar di tiga tempat yaitu di Lapangan tenis Hasanuddin, Lapangan tenis Rujab Gubernur Sulsel dan Lapangan tenis Telkom Makassar.

    Tenis Piala Pangdam Cup Kodam Hasanuddin
    Subhan Riyadi

    Subhan Riyadi

    Artikel Sebelumnya

    Gubernur Andi Sudirman Serahkan LKPJ 2021

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Pangkep AKBP Ibrahim Aji Hadiri...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    PPK Tamalatea Gelar Bimtek Pemantapan Putungsura Pilkada Serentak Tahun 2024

    Ikuti Kami